Langsung ke konten utama

Penghiburan Dalam Hal-Hal Kecil

Aku rasa dengan bisa menemukan hal-hal kecil dalam kehidupan sehari-hari yang bisa menghibur hati yang sedih, tertekan, atau ragu, sangat perlu! Bayangkan saja bahwa dalam kehidupan sekarang ini ada banyak hal yang bisa membuat kita kuatir dan tak bisa tenang.

Untuk itulah aku menyimpan banyak foto Linda, untuk hiburanku saat kubutuhkan. Aku ingin punya lebih banyak lagi fotonya yang sedang tersenyum, tertawa, ekspresi lucu, sesuai kebutuhanku untuk dihibur.

Mungkin terdengar egois tapi hiburan apalagi yang dapat kuharapkan dapat dengan mudah diakses?


Ya sebenarnya aku bisa saja menelepon dia sekedar untuk mendengarkan suaranya tetapi sebagai sesama profesional yang punya banyak tugas yang harus diselesaikan, bekerja di propinsi yang berbeda dan perusahaan yang berbeda, sinkronisasi waktu untuk bertelepon tak selalu gampang dilakukan.

Jadi yang bisa kulakukan adalah memandang wajahnya yang tersenyum padaku, hiburan instan yang paling accessible.

Miss you, Miss Chan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bugging Me

Look, I am not a person that you might call "grammar Nazi" but CMIIW, shouldn't this ad be corrected? Is it or is it not the correct word should be " SMOOTHER "?

Pameran 200 Tahun Raden Saleh

Billboard Pameran Raden Saleh di Parkiran Museum Nasional

Parkir "Ngaco" dan Tak Pedulian...(?)

Yeah aku tahu kalau memang parkir mundur itu SULIT apalagi kalau available space for maneuvering  sangat terbatas. Tetapi kenapa -- kalau memang masih ada waktu untuk itu -- tidak melakukan koreksi atas posisi parkir mobil yang kita pergunakan kalau kita sadar itu bisa menyulitkan diri sendiri untuk keluar dari parkiran nantinya (atau orang lain untuk memasuki tempat parkir di sebelah kita)? Misalnya posisi di atas, seberapa sulitnya untuk sadar bahwa posisi parkir kita itu SANGAT MIRING bahkan sampai memakan space parkir sebelah kita? Serendah itukah kemampuan mengemudimu? Yang terpikirkan olehku adalah dia terburu-buru ( positive thinking ) atau tak pedulian ( negative thinking ). Atau: Apakah SIM A yang kau pergunakan itu diperoleh dengan cara-cara tak pantas atau bahkan ilegal? Mengapa oh mengapa dirimu parkir dengan posisi sedemikian rupa?